Connect with us

PENDIDIKAN

Ratusan Siswa MDT se Kec. Bantarkalong ikuti UAB Tahun 2022.

Published

on

Bantarkalong,Kabartasela.com – Pelaksanaan Ujian Akhir Bersama (UAB) Tingkat Madrasah Diniyah Takmiliyah ( MDT) Kec. Bantarkalong akan dilaksanakan sejak 11 Mei – 14 Mei 2022.

Ada sebanyak 535 siswa dari 90 Madrasah Diniyah Takmiliyah dari 8 desa yang menjadi pesertanya. Pelaksanaan UAB tersebut juga mendapatkan pantuan baik dari pengurus KKDT serta unsur muspika Kec. Bantarkalong untuk memastikan kelancaran hingga penerapan protokol kesehatan bagi peserta ujian.

Ketua KKDT Kec. Bantarkalong Ustadz Maksudin di temui di kantor sekretariat KKDT Kamis (12/5/2022) menjelaskan, untuk pelaksanaan ujian akhir bersama bagi kelas VI madrasah Diniyah Takmiliyah tahun 2022 dilaksanakan di delapan titik lokasi desa, sehingga peserta dari sejumlah MDT mengirim peserta ujian ke satu lokasi yang telah di tentukan.

“Sesuai dengan keputusan bersama, UAB dilaksanakan di satu lokasi tiap desa sehingga semakin memudahkan koordinasi dan monitoring untuk kelancaran pelaksanaannya, kami juga akan terus melakukan pemantauan bersama unsur polsek Bantarkalong selama pelaksanaan UAB, kami sampaikan terima kasih kepada para guru dan siswa yang telah melaksanakan ujian sesuai ketentuan ” Ujarnya.

Pewarta  : Mz-foel
Editor       : Aby

Advertisement
Advertisement
Iklan oppo fauzan
error: Content is protected !!