SABA DESA
Pemdes Cintawangi Ajak Warganya Jaga Kelestarian Alam

Kabar Karangnunggal – Upaya pelestarian alam menjadi salah satu program kerja Pemdes Cintawangi, Kec. Karangnunggal, Tasikmalaya, selain ajakan langsung kepada warganya, regulasi aturan melalui peraturan desa terkait aturan pelestarian alam juga tengah di bahas bersama lembaga desa dan masyarakat.
Kades Cintawangi Tohir E Sumarlin, Jumat (5/6/2020) menjelaskan, peraturan desa yang saat ini dalam pembahasan meliputi, pelestarian sumber mata air, pelarangan penebangan pohon yang ada di sekitar mata air, hutan lindung desa, area pekarangan tempat tinggal masyarakat serta kewajiban menanam bibit pohon bagi warga terutama bagi calon pengantin, selain menjaga lingkungan dalam rancangan perdes tersebut juga dicantumkan pelarangan perburuan satwa berikut ekosistemnya.

Selain itu, dalam upaya ini pemdes bersama lembaga desa, babinsa, bhabinkamtibmas serta tokoh ulama akan melakukan sosialisai terkait upaya perlindungan kelestarian alam serta upaya -upayanya yang akan melibatkan seluruh warga Desa Cintawangi.
”Kami berharap dengan adanya perdes serta upaya maksimal dalam pelestarian alam, ditargetkan 20 tahun mendatang kondisi alam Desa Cintawangi akan lebih baik,” jelasnya. (**)
