DAERAH
Belajar bersosial, Osis SMPN 1 Bantarkalong bagikan Takjil Bagi Pengguna Jalan.

Kabar Bantarkalong – Ratusan paket makanan ringan untuk berbuka puasa ( Takjil) bagi pengguna kendaraaan dilakukan pelajar SMPN 1 Bantarkalong, Kamis (30/4/2020).
Pembagian takjil tersebut dilakukan puluhan pengurus Osis SMPN 1 Bantarkalong di depan warung mie ayam Red Stone, para pengguna kendaraan yang melintas di jalan raya Simpang- Karangnunggal menjadi target pembagian makanan pembuka puasa tersebut.

Pembina Kesiswaan SMPN 1 Bantarkalong Ohan SPd, menjelaskan, aksi bagi-bagi takjil tersebut merupakan bentuk pendidikan bersosial dan berbagi kepada sesama di bulan puasa dan ditengah pandemi covid-19.
“Selain pembagian takjil yang biayanya berasal sari swadaya siswa dan para guru, para pengurus osis juga turut melakukan sosialiasi terkait protokol keamanan untuk mencegah penyebaran virus corona” jelasnya.

Sementara ditemui terpisah, Drs Ana M.Pd, kepala SMPN 1 Bantarkalong, mengaku sangat mengapresiasi kegiatan positif siswanya tersebut, karena menjadi salah satu cara edukasi moral dalam menguatkan jiwa sosial dengan mengorbankn harta dan tenaga untuk sekedar berbagi makanan ringan untuk berbuka puasa bagi masyarakat.
“Terima kasih kepada guru pembina
Pengurus osis dan seluruh siswa yang telah melaksanakan kegiatan positif, kami akan terus mendukung kegiatan serupa lainnya,” pungkasnya. (AB)
